menu

Welcome...Pasang Status Facebook Sahabat Disini

Minggu, 19 Februari 2012

Pil KB Buat Perempuan Makin Posesif

JAKARTA--MICOM: Pil KB adalah alat kontrasepsi yang umum digunakan perempuan untuk menunda atau mengendalikan kehamilan. Sebuah penelitian terbaru menemukan fakta wanita yang minum pil kontrasepsi menjadi lebih posesif dan cemburu.

Menurut para peneliti, beberapa merek pil kontrasepsi dengan tingkat estrogen yang lebih tinggi dapat membuat perempuan menjadi curiga, posesif dan cemburu.

Penemuan ini berhubungan dengan penelitian sebelumnya tentang efek samping emosional dari penggunaan pil kontrasepsi, yang dilakukan pada 3,5 juta wanita Inggris berusia 16-49 tahun.

Dalam studi terbaru ini, peneliti dari Stirling University mengamati 275 wanita berusia 17-35 tahun. Semua peserta studi mengonsumsi versi yang berbeda dari pil KB kombinasi yang mengandung estrogen dan progesteron sintetis, setidaknya selama masa tiga bulan studi.

Akibatnya, dosis tinggi estrogen dalam pil kontrasepsi itu membuat para wanita lebih cenderung menjadi cemburu. Tapi progesteron tidak berperan dalam perubahan emosi pada wanita.

"Wanita harus menyadari fenomena ini," kata Dr Craig Roberts, seorang peneliti dari Stirling University, Skotlandia, seperti dikutip Dailymail.

Dr. Roberts menyebutkan sepertinya perempuan dan perusahaan farmasi tidak sepenuhnya menyadari potensi berbagai efek samping psikologis yang berhubungan dengan penggunaan pil kontrasepsi.

"Oleh karena itu, perempuan harus selektif dalam memilih sebuah merek pil kontrasepsi. Dosis tertinggi estrogen dapat mengubah emosi wanita," katanya.

Para peneliti juga memperingatkan dalam laporan yang dipublikasikan di jurnal Personality and Individual Differences, bahwa wanita yang menggunakan pil kontrasepsi merek tertentu dengan dosis estrogen yang tinggi akan lebih sulit untuk membangun dan memelihara hubungan.

Sebelumnya, peneliti juga menemukan pil kontrasepsi dapat membuat wanita lebih sering bercermin, perubahan selera pada pria, dan bahkan meningkatkan kecerdasan, seperti yang telah dipublikasikan dalam Brain Research. (Metrotv/OL-9)
Anda sedang membaca artikel tentang Pil KB Buat Perempuan Makin Posesif dengan URL http://nakaku.blogspot.com/2012/02/pil-kb-buat-perempuan-makin-posesif.html, nakaku mengizinkan Anda untuk menyebar luaskannya atau copy-paste artikel Pil KB Buat Perempuan Makin Posesif ini jika memang bermanfaat bagi anda dan orang lain, karena slogan nakaku "Menabur Ketulusan Menuai Kebahagiaan" namun jangan lupa untuk meletakkan link Pil KB Buat Perempuan Makin Posesif sebagai sumbernya.
Berikan Komentar Sahabat Nakaku
Langganan Artikel Nakaku

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Jika memang sahabat Nakaku mau copy artikel dan tidak untuk disalah gunakan ikuti langkah berikut :
1. Buka tools
2. option
3. content
4. hilangkan tanda centang enable javascript
5. Selesai

Ini juga berlaku buat blog2 lain yang gak bisa di copy paste koq .
Nakaku Update Ini Milik Fredian Maechosa/object>
|SELAMAT DATANG DI NAKAKU MEDIA|TEMPATNYA DOWNLOAD BAHAN KULIAH, PUISI, TRIK BLOG, SHARE PENGALAMAN DAN ILMU PENGETAHUAN|